Senin, 04 April 2016

VITAMIN SEA Untuk Mengisi Liburan (GUNKID)

Diposting oleh Niken Cahyaningrum di 07.47 0 komentar





1. Pantai Baron


Pantai Baron terletak di kabupaten Gunungkidul. Untuk masuk ke Pantai Baron ini nanti Anda akan diminta membayar sebesar 5000 Rupiah dan biaya parkir untuk mobil atau motor sebesar 1000 sampai 2500 Rupiah. Panorama yang masih alami merupakan salah satu keunggulan dari pantai ini

Para pengunjung yang datang bisa menghabiskan waktu mereka dengan bermain dan berbasah-basahan di laut. Tidak perlu khawatir terseret ombak, karena pihak pengelola sudah memberikan pembatas untuk menandai wilayah mana saja yang masih aman dikunjungi. Ombak di pantai ini yang cukup menantang juga digemari oleh para peselencar.

2. Pantai Drini

Pantai Drini

Pantai Drini terletak di Desa Banjarejo, Kecamatan Tanjungsari, Gunungkidul. Yang istimewa dari Pantai Drini adalah sebuah pulau kecil di tengah-tengah pantai. keberadaan pulau kecil ini seolah membuat Pantai Drini terbagi menjadi dua bagian.

Di sisi timur pantai terdapat barisan tebing yang berdiri kokoh bak benteng yang menghadang ombak dipadukan dengan keindahan pulau karang, airnya yang lebih tenang memungkinkan bagi Anda untuk berenang. Sedangkan di sisi barat, Anda bisa melihat jajaran perahu bercadik yang pulang dari berlayar mencari ikan. Ombak yang besar membuat perairan di barat ini terlihat lebih ganas.

3. Pantai Sadranan

Pantai Sadranan

Pantai Sadranan terkenal sebagai salah satu spot snorkeling baru yang banyak diminati di pulau Jawa. Di Pantai Sadranan terdapat tempat penyewaan yang dikenal dengan nama ‘Sadranan Snorkeling’ untuk Anda yang ingin menyewa peralatan snorkeling.

Pantai Sadranan merupakan rumah dari beberapa spesies laut menarik seperti Ikan Lepu, Kerondong, Botana Kuning, Kepe-kepe, Areng-areng, Ikan Neon, dan masih banyak spesies lain yang menunggu kedatangan Anda. Waktu terbaik untuk melakukan snorkeling di pantai ini adalah pada pagi, tengah, atau sore hari menjelang matahari terbenam.

4. Pantai Ngobaran

Pantai Ngobaran

Pantai Ngobaran merupakan pantai yang memiliki kisah mistis yang kental. Kisah mistis tersebut menceritakan tentang Prabu Brawijaya V. Pantai ini rutin digunakan sebagai lokasi upacara adat masyarakat sekitar.

Beberapa spot menarik yang dapat dinikmati di Pantai Ngobaran adalah Bukit Karang, Candi Pemujaan, dan Patung Dewa. Apabila Anda hendak mengunjungi pantai ini, ada satu tempat wisata kuliner yang wajib Anda coba, yaitu “landak goreng”. Landak Goreng di Pantai Ngobaran sudah sangat tersohor sebagai kuliner andalan.

5. Pantai Siung

Pantai Siung

Pantai Siung merupakan satu-satunya pantai di Jogja yang memiliki medan untuk wisata panjat tebing. Di pantai ini Anda akan disuguhi pemandangan batu karang raksasa yang berdiri kokoh di sisi timur dan barat pantai.

Hingga saat ini Pantai Siung memiliki 250 jalur pemanjatan dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Bahkan Pantai ini mendapat julukan sebagai “the best rock climbing site in Jogja”. Pantai Siung adalah pantai yang sangat tepat untuk moncoba sensasi mendaki. Dari atas bebatuan karang yang kokoh ini Anda bisa menikmati pemandangan laut lepas yang lain dari biasannya.

6. Pantai Kesirat

Pantai Kesirat

Berbeda dengan pantai di kawasan Gunung Kidul lainnya, Pantai Kesirat adalah pantai yang tidak memiliki keindahan pasir putih yang memukau. Keindahan Pantai Kesirat berupa tebing karang yang kokoh dan suara deburan ombak kencang yang menghantam sisi karang.

Bagi Anda yang ingin berkemping, sangat cocok untuk datang ke pantai ini karena pantai ini tidak terlalu padat dan sangat bersih. Anda dapat menikmati jingga senja sembari bercengkrama dengan kawan-kawan tercinta.

7. Pantai Jogan

Pantai Jogan

Ingin menikmati keindahan air terjun yang berada di tepi pantai? Datang ke Pantai Jogan adalah pilihan yang paling tepat. Sama seperti Pantai Banyu Tibo di Pacitan, Pantai Jogan adalah sebuah pantai yang memiliki air terjun sangat indah.

Pantai Jogan memiliki tebing-tebing menjulang khas pegunungan kapur, Air terjun yang terdapat di pantai ini jatuh dari atas tebing langsung menuju laut. Di sini, selain menikmati indahnya pantai dan deburan ombak. Anda juga bisa menikmati guyuran air terjun yang segar. Meskipun memiliki keindahan yang unik, sayangnya pantai ini sering luput oleh perhatian para wisatawan.

8. Pantai Krakal

Pantai Krakal
Pantai Krakal
Selain Pantai Baron, Pantai Krakal adalah salah satu tempat wisata pantai yang terkenal di Gunungkidul. Pantai Krakal memiliki pasir putih yang indah dan batuan karang yang membingkai bibir pantai. Untuk merilekskan pikiran, Anda bisa berjalan menyusuri pantai bertelanjang kaki sambil menikmati deburan ombak yang merdu.
Batuan karang yang membingkai bibir Pantai Krakal adalah rumah bagi para biota laut seperti Ikan damselfish, butterfly fish, bintang laut, dan ikan-ikan lainnya. Bagi Anda yang gemar menaklukan ombak dapat mencoba berselancar di Pantai Krakal, karena pantai ini memiliki ombak yang cukup menantang dengan spot selancar yang cukup beragam.


9. Pantai Glagah

Pantai Glagah

Dibandingkan dengan pantai di Jogja lainnya, Pantai Glagah terbilang unik karena memiliki permukaan tanah yang cukup datar dan landai. Selain hamparan pasir putih yang cantik, anda juga bakal dimanjakan dengan indahnya bukit karang yang berdiri kokoh di daerah pesisir.

Ada beberapa kegiatan yang bisa anda lakukan di Pantai Glagah, seperti misalnya wisata air dan tentu saja yang utama adalah menikmati pemandangan alami yang tersedia di tempat wisata ini. Salah satu keunikan pantai ini yang tersohor adalah laguna yang berada sekitar 300 meter dari dermaga. Laguna di Pantai Glagah tidak banyak dimiliki oleh pantai-pantai lain di Jawa Tengah.
sumber: http://anekatempatwisata.com/10-pantai-di-gunungkidul-jogja-yang-wajib-dikunjungi/

Jumat, 22 Januari 2016

Jadwal Pelaksanaan UN Tahun 2016

Diposting oleh Niken Cahyaningrum di 18.35 0 komentar
Jadwal Pelaksanaan UN Tahun 2016Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan merilis informasi bahwa pihaknya akan menyelenggarakan tiga kali ujian nasional (UN) di tahun pelajaran 2015/2016. Ujian nasional (UN) pertama merupakan ujian perbaikan bagi peserta UN tahun 2015 yang belum memenuhi standar kompetensi lulusan (SKL) pada satu atau lebih mata pelajaran, dan berkeinginan memperbaikinya.
Ujian nasional yang kedua, merupakan ujian utama tahun 2016 dengan kisi-kisi baru, dan Ujian nasional ketiga merupakan perbaikan bagi peserta UN tahun 2016.
Rencana ujian nasional tersebut disampaikan oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kemendikbud, Totok Suprayitno, pada rapat koordinasi Mendikbud dengan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi, Kepala LPMP, dan Kepala P4TK seluruh Indonesia, Jumat (10/07/2015) di Jakarta.
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kemendikbud, Totok Suprayitno menyampaikan tanggal-tanggal penting untuk pelaksanaan ketiga UN tersebut adalah sebagai berikut :
– UN pertama yang dijadwalkan adalah UN perbaikan 2015 yang akan dilaksanakan pada 22 Februari 2016.
– Untuk UN utama 2016 akan dilaksanakan mulai 4 April, dan
– UN perbaikan tahun 2016 akan dilaksanakan awal Juni/September tahun 2016.
Untuk materi ujian, menurutnya akan disesuaikan dengan jenis ujian nasional. Ujian nasional (UN) perbaikan tahun 2015 materi ujiannya sesuai dengan kisi-kisi UN 2015. Untuk ujian nasional utama 2016 materi ujiannya ada tiga, yaitu irisan kurikulum KTSP dan K13, Kisi-kisi UN yang dikeluarkan BSNP (bersifat makro), dan sesuai dengan ketuntasan kurikulum. Sedangkan untuk UN perbaikan 2016, materinya sama dengan ujian nasional utama 2016, demikian seperti yang dijelaskan Totok Suprayitno.
Dari sisi pelaksanaan, Ujian nasional (UN) perbaikan 2015 akan dilakukan dengan berbasis komputer. Ujian akan dilaksanakan di SMA/SMK di tempat berdomisili siswa saat ini dan siswa dapat mendaftar secara online ke dinas provinsi. Untuk UN utama di 2016 akan dilaksanakan di sekolah masing-masing dengan berbasis kertas dan komputer. Sedangkan untuk UN perbaikan 2016, mekanismenya sama dengan UN perbaikan 2015, yaitu berbasis komputer dan pendaftaran dilakukan secara online (daring) di dinas provinsi.
Sumber:
– Kemdikbud

Kamis, 14 Januari 2016

Daftar Perguruan Tinggi Ikatan Dinas dan Beasiswa Penuh (INFO PELAJAR)

Diposting oleh Niken Cahyaningrum di 06.28 0 komentar
Daftar kuliah gratis bagi yg punya putra putri lulusan SMA sederajat IKATAN DINAS :
Mohon diinfokan kepada Siswa.. orang tua yg ingin menyekolahkan lanjut putra/i nya
Bagi saudara yang lulus SMA/K Tahun ini, bersama ini kami sampaikan
Daftar Perguruan Tinggi Ikatan Dinas dan Beasiswa Penuh, yaitu:
1. Akademi Ilmu Pemasyarakatan Jakarta, Jalan Raya Gandul Cinere, Jakarta selatan, website www.depkumham.go.id
2. Akademi Kimia Analis Jawa Barat, Jalan Ir H Juanda 7, Bogor, websitewww.aka.ac.id
3. Akademi Pimpinan Perusahaan Jakarta, Jalan Timbul 34, Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan, website www.app-jakarta.ac.id
4. AKAMIGAS-STEM – Akademi Minyak dan Gas Bumi (Sekolah Tinggi Enerji dan Mineral) di bawah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral RI. Lokasi kuliah Cepu, Jawa Tengah (Kawasan Rig dan pengeboran minyak) – Info bisa dilihat di www.akamigas-stem.esdm.go.id
5. AKIP – Akademi Ilmu Permasyarakatan di bawah Kementerian Hukum dan HAM. Pendaftaran online di www.depkumham.go.id atauwww.ecpns.kemenkumham.go.id Lokasi kuliah di Depok.
6. Akmil - Akademi Militer RI. Untuk pendaftaran bisa search diwww.akmil.go.id
7. Akpol - Akademi Kepolisian RI. Untuk pendaftaran bisa search di www.penerimaanp olri.go.id
8. Badan Meteorologi Nasional (BMG), Akademi Meteorologi dan Geofisika (AMG), Jalan Perhubungan I No 5, Komplek Metro, Pondok Betung, Bintaro, Tangerang, website www.amg.ac.id
9. Badan Pusat Statistik (BPS), Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS), Jalan Otto Iskandardinata No 64C, Jakarta Timur, website www.stis.ac.id
10. Sekolah Tinggi AKuntansi Negara (STAN), Jalan Bintaro Utama Sektor V, Bintaro Jaya, Tangerang, website www.stan.ac.id
11. MMTC – Sekolah Tinggi Multi Media Training Center di bawah Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kominfo) Pendaftaran online di www.mmtc.ac.id Lokasi kuliah di Yogyakarta
12. Politeknik Kesehatan DEPKES Surabaya, Jalan Pucang Jajar Tengah 56, Surabaya, website www.poltekkesdepkes-sby.ac.id
13. Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi, Jalan Cimandiri 34-38, Bandung, website www.lan.go.id
14. Sekolah Tinggi Manajemen Industri Jakarta, Jalan Letjen Suprapto 26, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, website www.stmi.ac.id.
15. Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung, Jalan Dr Setiabudi 186, Bandung, website www.stp- bandung.ac.id
16. Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia, Curug Banten, Jalan Raya PLP Curug, Tangerang, website www.stpicurug.ac.id
17. Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta, Jalan AUP, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, website www.stp.dkp.go.id.
18. Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional Yogyakarta, Jalan Tata Bumi 5, Banyuraden, Gamping, Sleman, Yogyakarta, website www.stpn.ac.id
19. Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN), Jalan Raya Haji Usa, Desa Putat Nutug, Ciseeng, Bogor, website www.stsn-nci.ac.id
20. Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil Jawa Barat, Jalan Jakarta No 31, Bandung, website www.stttekstil.ac.id
21. Sekolah Tinggi Transportasi Darat Jawa Barat, jalan Raya Setu Km 3,5 Cibuntu, Cibitung, Bekasi, Jawa barat, website www.sttd.wetpaint.com.
22. Sekolah Tingi Kesejahtraan Sosial Jawa Barat, Jalan H Juanda 367, Bandung, website www.stks.ac.id
23. STIS – di bawah Badan Pusat Statistik (dapat uang saku per bulannya Rp. 850.000), pendaftaran online di www.stis.ac.id . Lokasi kuliah Jakarta
24. STPDN/IPDN – Institut Pemerintahan Dalam Negeri di bawah Kementerian Dalam Negeri RI. Untuk pendaftaran bisa search diwww.bkd.prov.go.id
25. STPN – Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional di bawah Badan Pertanahan Nasional RI. Pendaftaran online di www.stpn.ac.id Lokasi kuliah Yogyakarta
26. STSN – Sekolah Tinggi Sandi Negara – di bawah Lembaga sandi Negara. Pendaftaran online di www.stsn-nci.ac.id Lokasi kuliah di Bogor
Semoga bermanfaat 😊👍

FLASHBACK Ajaa

Diposting oleh Niken Cahyaningrum di 06.12 0 komentar

Hai teman-teman, udah lama banget aku gak buka blog ini. Apalagi di blog aku yang satunya http://nikency.blogspot.co.id// . Jarang banget ngepost lagi, biasanya cuma curhatan-curhatanku.
Dulu waktu SMP sering banget baperrrr, dan gak tau mau ngungkapin kaya gimana. Jadi cuma curcol aja di blog sendiri. Bahkan sampe mantan aku baca, trus merasa bersalah. HAHAHA but it's too late :p
Waktu SMP juga aktif banget ngedit-ngedit blog aku, sampe rame isinya pink-pink semua. Biarin, yang penting aku suka. Sorry juga kalo postingannya gak bermutu, se gak bermutu-bermutunya tetep pernah dibaca orang walaupun cuma 1 :''3
Dann...Taraaaaaaaaaa, aku sekarang udah kelas 2 SMA . Uweeew, aku balik ke blog ini lagi dan udah jadi anak SMA ,Gewlakkk(heboh, tapi gak ada yang perduli).
Iyaa,,jadi aku sekarang udah dewasa (umurnya) , kalo badan dan wajahnya masih baby :"""v hahaha
Berhubung dikelas 11 ini ada pelajaran Prakarya, menyangkut tentang IT. Dan disuruh bikin BLOG, jadi aku putuskan untuk balik ke blog kesayanganku ini, dan main edit-edit lagi. Otak atik lagi, biar sedikit ada perubahan :)) Dan semoga mulai hari ini, dengan kembalinya Niken ke blognya lagi bisa membawa manfaat, tambah canggih gitu otak uwe. Kali kali bisa jadi duit gitu XD
Intinya yaa, semoga hitzzz. haha Oke lah, tadi cuma flashback aja. Dan ini artikel gak penting, jadi buat kalian yang barusan baca ini. Kalian termasuk orang yang gak penting. Hahahahaa Candaa vroh. Besok insyaallah bakan posting artikel yang penting kok dan berkah. Aaminn :)

Popular Entry

 

Super Soulmate Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting